Pelaksanaan Kegiatan Akademik Semester Ganjil 2024/2025
Pintar Harati : Jurnal Pendidikan dan Psikologi
Profil Dosen PG-PAUD Universitas Palangka Raya
Pengumuman Akreditasi Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG-PAUD) Universitas Palangka Raya
Universitas Palangka Raya dengan bangga mengumumkan bahwa Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG-PAUD) telah berhasil meraih akreditasi Baik Sekali dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Pencapaian ini mencerminkan komitmen kami dalam menjaga kualitas pendidikan, pengajaran, dan pelayanan terbaik bagi mahasiswa.
Akreditasi ini menegaskan bahwa Program Studi PG-PAUD Universitas Palangka Raya memenuhi standar mutu yang ditetapkan, serta mampu menghasilkan lulusan yang kompeten dan siap berkontribusi di bidang pendidikan anak usia dini. Kami berterima kasih atas dukungan semua pihak, termasuk dosen, mahasiswa, dan seluruh civitas akademika, yang telah bekerja keras untuk mencapai prestasi ini.
Semoga pencapaian ini semakin memotivasi kita semua untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan membawa nama baik Universitas Palangka Raya di tingkat nasional maupun internasional.